logo Sharia Green Land panjang 2
April 28, 2023

15 Tips Menata Kamar Tidur Sempit Sederhana: Ciptakan Ruangan yang Luas dan Nyaman!

Punya ruang kamar yang terbatas? Jangan khawatir, kami punya beberapa tips menata kamar tidur sempit sederhana yang bisa kamu coba di rumah. Caranya gampang banget, kamu hanya perlu menyalurkan sedikit kreativitasmu. Tahu kan, kamar sempit biasanya terasa pengap dan panas. 

Padahal, jika diatur dengan baik, kamu juga bisa memiliki kamar yang nyaman banget. Jadi, daripada enggak betah di kamar, yuk kita simak menata kamar tidur sempit sederhana supaya terlihat lebih luas dan bikin kamu betah!

Ini Dia 15 Tips Menata Kamar Tidur Sempit Sederhana

1. Hindari Perabotan Berdimensi Besar

Hindari Perabotan Berdimensi Besar

Kalau kamu ingin menempatkan lemari atau meja belajar di dalam kamar tidur, pilihlah perabotan dengan dimensi yang kecil agar tidak memakan banyak ruang. Salah satu gaya desain interior yang cocok untuk kamar tidur sempit adalah minimalis. 

Dengan prinsip “less is more”, perabotan yang digunakan akan lebih simpel dan praktis. Gaya ini sangat efektif untuk memaksimalkan ruang di kamar tidur kamu. 

2. Maksimalkan Storage pada Lemari Kamar

Maksimalkan Storage pada Lemari Kamar

Lemari bukan cuma tempat buat nyimpen baju aja, tapi juga bisa digunakan buat menyimpan barang-barang kecil. Supaya terlihat lebih rapi, kamu bisa tambahkan storage tambahan di dalam lemari, seperti kantung, box organizer, atau barang multifungsi lainnya yang bisa kamu temukan dengan mudah di pasaran. 

Kalau memang perlu, coba deh tambahkan lemari built-in yang diletakkan sejajar dengan dinding, seperti yang terapkan di unit rumah berikut yang punya konsep Jepang. Konsep ini punya cara cerdas untuk menata ruangan yang sempit dan fungsional, jadi bisa jadi inspirasi buat kamu nih.

3. Gunakan Tempat Tidur Bertingkat

Gunakan Tempat Tidur Bertingkat

Kalau kamu ingin menata kamar tidur sempit dengan cara yang sederhana tapi tetap keren, coba deh pilih tempat tidur bertingkat. Selain tampilannya yang oke, tempat tidur bertingkat juga efektif banget buat mengatasi keterbatasan ruang. Di bagian bawahnya, kamu bisa menempatkan meja belajar sebagai ruang kerja yang nyaman. 

Jadi, kamu bisa punya tempat tidur yang nyaman di atas dan ruang kerja yang fungsional di bawah. Dengan cara ini, kamar tidurmu jadi lebih maksimal dalam penggunaan ruang. Selain itu, pastinya juga bikin kamar tidurmu makin stylish dan kekinian. 

4. Jangan Tempatkan Terlalu Banyak Barang

Jangan Tempatkan Terlalu Banyak Barang

Jika kamu ingin menata kamar tidur sempit sederhana bisa terlihat lebih luas, ada beberapa tips yang bisa kamu coba. Pertama, hindari menempatkan terlalu banyak barang di ruangan tersebut. Pilihlah perabotan yang benar-benar penting agar ruangan tidak terlalu penuh. 

Coba atur barang-barang hanya sesuai kebutuhan, dan jika perlu, tambahkan lemari atau tempat penyimpanan ganda. Lakukanlah penyortiran terhadap semua barang yang tidak berguna, rusak, atau tidak lagi bermanfaat. 

Meskipun membutuhkan sedikit waktu, percayalah bahwa hasilnya akan membuat kamar tidurmu terasa lebih luas dan nyaman.

5. Aplikasikan Cat Berwarna Netral dengan Kesan Hangat

Aplikasikan Cat Berwarna Netral dengan Kesan Hangat

Kamu yang sedang mencari cara menata kamar tidur sempit, coba deh aplikasikan tips berikut ini. Pertama, pilihlah warna-warna sendu dan netral untuk dinding kamar, seperti putih, biru muda, atau abu-abu muda. 

Selain membuat kamar terlihat lebih luas, perpaduan warna cat tersebut juga bisa menciptakan suasana yang nyaman dan hangat di dalam kamar tidurmu. Jadi, kamu bisa tidur nyenyak tanpa terganggu oleh tampilan kamar yang terlalu ramai dan sempit.

6. Tambahkan Hidden Storage pada Perabotan

Tambahkan Hidden Storage pada Perabotan

Salah satu trik menata kamar tidur sempit sederhana supaya terlihat luas adalah menambahkan hidden storage di tempat tidur kamu. Gimana caranya? Gampang banget! Di kolong tempat tidur, kamu bisa tambahkan laci-laci kecil untuk menyimpan barang-barangmu. Dengan begitu, kamu bisa menyimpan barang dengan rapi tanpa mengorbankan ruang di kamar. 

Konsep hidden storage ini memang lagi hits banget di kalangan anak muda karena bisa bikin ruangan jadi lebih tertata rapi. Jadi, jangan ragu untuk mencoba trik menata kamar tidur sempit dengan hidden storage ini. Kamarmu bakal lebih stylish dan pastinya lebih tertata rapi.

7. Manfaatkan Ruang Kosong pada Dinding

Manfaatkan Ruang Kosong pada Dinding

Buat kamu yang punya kamar tidur terbatas, ada trik keren nih untuk menatanya. Jangan semua barang kamu letakkan di lantai saja ya. Cobalah manfaatkan dinding kosong kamar untuk menempatkan beberapa barang. 

Kamu bisa pasang rak dinding, gantungan baju, atau apa pun yang bisa digantung di sana. Tapi, ingat ya, jangan terlalu banyak menggantung barang di dinding. Kalau terlalu berlebihan, malah bikin kamar terlihat sempit dan sumpek. 

Jadi, pilih dengan bijak barang yang ingin kamu pajang di dinding, agar kamar tidurmu tetap terlihat lapang dan nyaman.

8. Tempatkan Sebuah Cermin Besar

Tempatkan Sebuah Cermin Besar

Kalau kamu ingiin menata kamar tidur sempit sederhana dengan efektif, coba deh manfaatkan keajaiban cermin. Enggak perlu banyak-banyak cermin di dinding, cukup tempatkan satu cermin besar yang menghadap ke pintu atau jendela kamar. Ini trik yang ampuh buat menciptakan ilusi mata yang memperluas ruangan. 

Dengan cermin yang strategis, kamu bisa bikin kamar terlihat lebih luas dan lega. Jadi, nggak perlu khawatir dengan keterbatasan ruang, cermin bisa jadi senjata rahasia kamu untuk menata kamar tidur sempit dengan cara yang sederhana namun efektif.

9. Gunakan Ranjang yang Rendah

Gunakan Ranjang yang Rendah

Kamu tahu nggak, semakin tinggi ranjang yang kamu gunakan, semakin terasa sempit dan penuh kamar tidur kamu. Oleh karena itu, jangan ragu untuk memilih ranjang dengan ketinggian yang rendah ya. 

Selain memberikan kesan lebih luas, ranjang rendah juga dapat membuat kamar lebih fungsional. Atau jika ingin mencoba yang berbeda, kamu bisa juga menggunakan kasur tanpa ranjang untuk menciptakan kesan minimalis dan modern di kamar tidur.

10. Hindari Menggantung Baju di Belakang Pintu

Hindari Menggantung Baju di Belakang Pintu

Salah satu kebiasaan yang perlu dihindari saat menata kamar tidur sempit adalah menggantung barang-barang seperti baju atau celana di belakang pintu. Selain membuat ruangan terasa sempit, hal ini juga dapat menciptakan kesan sumpek dan panas. Sebaiknya, segera taruh baju kotor kamu ke dalam keranjang cucian. 

Jika ingin menggantungnya, tempatkan di dalam lemari dan beri pembatas dengan baju bersih. Untuk menghindari bau yang tidak sedap, kamu juga bisa menambahkan kamper di dalam lemari. Dengan cara ini, kamu bisa menjaga kamar tetap teratur dan segar.

11. Posisikan Tempat Tidur dan Perabotan di Pinggir Kamar

Posisikan Tempat Tidur dan Perabotan di Pinggir Kamar

Ada lagi nih tips simpel yang bisa kamu lakukan untuk menciptakan kesan luas di kamar tidurmu yang sempit. Coba deh geser semua perabotan ke pinggir kamar. 

Dengan menggeser tempat tidur dan perabotan ke pinggir, kamu akan menciptakan area tengah yang lebih kosong. Hal ini akan membuat kamar terlihat lebih leluasa dan memberikan ruang yang cukup untuk beraktivitas. 

12. Rutin Membersihkan dan Membereskan Kamar

Rutin Membersihkan dan Membereskan Kamar

Sudah mencoba segala tips menata kamar sempit, tapi masih saja kamar terasa pengap? Mungkin solusinya terletak pada kebiasaan membersihkan dan merapikan kamar. Jangan remehkan pentingnya kebiasaan ini, karena dengan kamar yang rapi, suasana akan menjadi lebih nyaman dan menyegarkan. 

Jangan lupa menyapu dan mengepel lantai kamar, membersihkan debu yang menempel di perabotan, serta merapikan tempat tidur setiap hari. Dengan melakukan rutinitas pembersihan ini, kamu akan merasakan perbedaan yang signifikan dalam udara dan suasana kamar tidurmu. Jadi, mulai sekarang, jadikan membersihkan dan merapikan kamar sebagai kebiasaan yang tidak boleh kamu lewatkan!

13. Pilih Kamar dengan Jendela ke Luar

Pilih Kamar dengan Jendela ke Luar

Bagi kamu yang tinggal di kamar kos dengan ukuran yang terbatas, jangan khawatir! Kamu bisa mengatasi hal tersebut dengan cara sederhana. Pilihlah kamar kos yang memiliki jendela langsung ke luar ruangan, bukan jendela yang menghadap ke koridor bangunan. 

Jendela yang menghadap ke luar ruangan selain berfungsi sebagai ventilasi udara, juga mampu menciptakan ilusi ruangan yang lebih luas. Jadi, jangan lupa memilih kamar kos dengan jendela yang tepat agar kamar tidur sempitmu terlihat lebih nyaman dan lega.

14. Pilih Warna dan Pola Karpet yang Tepat

Pilih Warna dan Pola Karpet yang Tepat

Kamu ingin menambahkan karpet di dalam kamar? Tentu saja boleh, tapi kamu harus memilih warna dan pola karpet yang tepat agar tidak membuat ruangan terlihat semakin sempit. Warna netral dan motif garis kecil yang berulang bisa membantu menciptakan ilusi ruangan yang lebih luas. 

Namun, jika kamu ingin tampil beda, karpet etnik dengan motif unik juga bisa menjadi pilihan. Seperti contoh pada gambar di atas, motif etnik dapat membuat kamar terlihat lebih menarik dan cocok dipadukan dengan tema desain tropis modern.

15. Pilih Sprei dengan Motif Polos

Pilih Sprei dengan Motif Polos

Coba deh, gunakan seprei dengan motif polos atau motif sederhana pada kasurmu biar tampilannya lebih simpel. Selain itu, jangan pakai perabotan yang bermotif di kamar sempitmu supaya terlihat lebih luas. 

Dengan begitu, suasana kamar tidurmu akan terasa lebih tenang dan terorganisir. Kamu juga bisa menambahkan sentuhan pribadi dengan dekorasi simpel yang tidak memakan banyak ruang. 

Penutup

Menata kamar tidur sempit sederhana memang memerlukan sedikit kreativitas dan strategi. Namun, dengan menerapkan beberapa tips sederhana seperti membersihkan kamar secara teratur, menggeser perabotan ke pinggir kamar, menggunakan ranjang dengan ketinggian rendah, dan memilih seprei dengan motif polos atau sederhana, kamu bisa menciptakan kamar tidur yang lega dan nyaman meski dengan ukuran yang terbatas. Yuk, coba terapkan tips-tips ini dan nikmati tidur yang nyenyak di kamar tidur kamu!

***

Itulah pembahasan mengenai Menata Kamar Tidur Sempit Sederhana.

Semoga artikel ini bermanfaat, ya.

Simak beragam artikel menarik lainnya hanya di

shariagreenland.co.id/blog/

Kalau kamu sedang cari rumah yang insyaAllah Halal sesuai Syar’iy, beberapa Perumahan Sharia Green Land bisa jadi pertimbangan terbaik.

Kami akan selalu #AdaBuatKamu untuk memberikan pilihan properti terbaik yang syar’iy insyaAllah membawa berkah.

Article written by Hasannudin
LOGO resmi SHARIA GREEN LAND
Sharia Green Land merupakan Developer Properti yang telah berdiri sejak 12 Februari 2015. Memiliki visi besar untuk membangun kawasan islami bagi masyarakat muslim. Tidak hanya menyediakan hunian untuk tempat tinggal. Namun juga kawasan islami diharapkan mampu memberikan ketenangan hati. Karena rumah lebih dari sekedar tempat tinggal.
Kenali Lebih Jauh

Tulisan Serupa

Mau mendapatkan informasi mengenai tulisan terupdate?

Silahkan isi form di bawah
April 28, 2023

15 Tips Menata Kamar Tidur Sempit Sederhana: Ciptakan Ruangan yang Luas dan Nyaman!

Punya ruang kamar yang terbatas? Jangan khawatir, kami punya beberapa tips menata kamar tidur sempit sederhana yang bisa kamu coba di rumah. Caranya gampang banget, kamu hanya perlu menyalurkan sedikit kreativitasmu. Tahu kan, kamar sempit biasanya terasa pengap dan panas. 

Padahal, jika diatur dengan baik, kamu juga bisa memiliki kamar yang nyaman banget. Jadi, daripada enggak betah di kamar, yuk kita simak menata kamar tidur sempit sederhana supaya terlihat lebih luas dan bikin kamu betah!

Ini Dia 15 Tips Menata Kamar Tidur Sempit Sederhana

1. Hindari Perabotan Berdimensi Besar

Hindari Perabotan Berdimensi Besar

Kalau kamu ingin menempatkan lemari atau meja belajar di dalam kamar tidur, pilihlah perabotan dengan dimensi yang kecil agar tidak memakan banyak ruang. Salah satu gaya desain interior yang cocok untuk kamar tidur sempit adalah minimalis. 

Dengan prinsip “less is more”, perabotan yang digunakan akan lebih simpel dan praktis. Gaya ini sangat efektif untuk memaksimalkan ruang di kamar tidur kamu. 

2. Maksimalkan Storage pada Lemari Kamar

Maksimalkan Storage pada Lemari Kamar

Lemari bukan cuma tempat buat nyimpen baju aja, tapi juga bisa digunakan buat menyimpan barang-barang kecil. Supaya terlihat lebih rapi, kamu bisa tambahkan storage tambahan di dalam lemari, seperti kantung, box organizer, atau barang multifungsi lainnya yang bisa kamu temukan dengan mudah di pasaran. 

Kalau memang perlu, coba deh tambahkan lemari built-in yang diletakkan sejajar dengan dinding, seperti yang terapkan di unit rumah berikut yang punya konsep Jepang. Konsep ini punya cara cerdas untuk menata ruangan yang sempit dan fungsional, jadi bisa jadi inspirasi buat kamu nih.

3. Gunakan Tempat Tidur Bertingkat

Gunakan Tempat Tidur Bertingkat

Kalau kamu ingin menata kamar tidur sempit dengan cara yang sederhana tapi tetap keren, coba deh pilih tempat tidur bertingkat. Selain tampilannya yang oke, tempat tidur bertingkat juga efektif banget buat mengatasi keterbatasan ruang. Di bagian bawahnya, kamu bisa menempatkan meja belajar sebagai ruang kerja yang nyaman. 

Jadi, kamu bisa punya tempat tidur yang nyaman di atas dan ruang kerja yang fungsional di bawah. Dengan cara ini, kamar tidurmu jadi lebih maksimal dalam penggunaan ruang. Selain itu, pastinya juga bikin kamar tidurmu makin stylish dan kekinian. 

4. Jangan Tempatkan Terlalu Banyak Barang

Jangan Tempatkan Terlalu Banyak Barang

Jika kamu ingin menata kamar tidur sempit sederhana bisa terlihat lebih luas, ada beberapa tips yang bisa kamu coba. Pertama, hindari menempatkan terlalu banyak barang di ruangan tersebut. Pilihlah perabotan yang benar-benar penting agar ruangan tidak terlalu penuh. 

Coba atur barang-barang hanya sesuai kebutuhan, dan jika perlu, tambahkan lemari atau tempat penyimpanan ganda. Lakukanlah penyortiran terhadap semua barang yang tidak berguna, rusak, atau tidak lagi bermanfaat. 

Meskipun membutuhkan sedikit waktu, percayalah bahwa hasilnya akan membuat kamar tidurmu terasa lebih luas dan nyaman.

5. Aplikasikan Cat Berwarna Netral dengan Kesan Hangat

Aplikasikan Cat Berwarna Netral dengan Kesan Hangat

Kamu yang sedang mencari cara menata kamar tidur sempit, coba deh aplikasikan tips berikut ini. Pertama, pilihlah warna-warna sendu dan netral untuk dinding kamar, seperti putih, biru muda, atau abu-abu muda. 

Selain membuat kamar terlihat lebih luas, perpaduan warna cat tersebut juga bisa menciptakan suasana yang nyaman dan hangat di dalam kamar tidurmu. Jadi, kamu bisa tidur nyenyak tanpa terganggu oleh tampilan kamar yang terlalu ramai dan sempit.

6. Tambahkan Hidden Storage pada Perabotan

Tambahkan Hidden Storage pada Perabotan

Salah satu trik menata kamar tidur sempit sederhana supaya terlihat luas adalah menambahkan hidden storage di tempat tidur kamu. Gimana caranya? Gampang banget! Di kolong tempat tidur, kamu bisa tambahkan laci-laci kecil untuk menyimpan barang-barangmu. Dengan begitu, kamu bisa menyimpan barang dengan rapi tanpa mengorbankan ruang di kamar. 

Konsep hidden storage ini memang lagi hits banget di kalangan anak muda karena bisa bikin ruangan jadi lebih tertata rapi. Jadi, jangan ragu untuk mencoba trik menata kamar tidur sempit dengan hidden storage ini. Kamarmu bakal lebih stylish dan pastinya lebih tertata rapi.

7. Manfaatkan Ruang Kosong pada Dinding

Manfaatkan Ruang Kosong pada Dinding

Buat kamu yang punya kamar tidur terbatas, ada trik keren nih untuk menatanya. Jangan semua barang kamu letakkan di lantai saja ya. Cobalah manfaatkan dinding kosong kamar untuk menempatkan beberapa barang. 

Kamu bisa pasang rak dinding, gantungan baju, atau apa pun yang bisa digantung di sana. Tapi, ingat ya, jangan terlalu banyak menggantung barang di dinding. Kalau terlalu berlebihan, malah bikin kamar terlihat sempit dan sumpek. 

Jadi, pilih dengan bijak barang yang ingin kamu pajang di dinding, agar kamar tidurmu tetap terlihat lapang dan nyaman.

8. Tempatkan Sebuah Cermin Besar

Tempatkan Sebuah Cermin Besar

Kalau kamu ingiin menata kamar tidur sempit sederhana dengan efektif, coba deh manfaatkan keajaiban cermin. Enggak perlu banyak-banyak cermin di dinding, cukup tempatkan satu cermin besar yang menghadap ke pintu atau jendela kamar. Ini trik yang ampuh buat menciptakan ilusi mata yang memperluas ruangan. 

Dengan cermin yang strategis, kamu bisa bikin kamar terlihat lebih luas dan lega. Jadi, nggak perlu khawatir dengan keterbatasan ruang, cermin bisa jadi senjata rahasia kamu untuk menata kamar tidur sempit dengan cara yang sederhana namun efektif.

9. Gunakan Ranjang yang Rendah

Gunakan Ranjang yang Rendah

Kamu tahu nggak, semakin tinggi ranjang yang kamu gunakan, semakin terasa sempit dan penuh kamar tidur kamu. Oleh karena itu, jangan ragu untuk memilih ranjang dengan ketinggian yang rendah ya. 

Selain memberikan kesan lebih luas, ranjang rendah juga dapat membuat kamar lebih fungsional. Atau jika ingin mencoba yang berbeda, kamu bisa juga menggunakan kasur tanpa ranjang untuk menciptakan kesan minimalis dan modern di kamar tidur.

10. Hindari Menggantung Baju di Belakang Pintu

Hindari Menggantung Baju di Belakang Pintu

Salah satu kebiasaan yang perlu dihindari saat menata kamar tidur sempit adalah menggantung barang-barang seperti baju atau celana di belakang pintu. Selain membuat ruangan terasa sempit, hal ini juga dapat menciptakan kesan sumpek dan panas. Sebaiknya, segera taruh baju kotor kamu ke dalam keranjang cucian. 

Jika ingin menggantungnya, tempatkan di dalam lemari dan beri pembatas dengan baju bersih. Untuk menghindari bau yang tidak sedap, kamu juga bisa menambahkan kamper di dalam lemari. Dengan cara ini, kamu bisa menjaga kamar tetap teratur dan segar.

11. Posisikan Tempat Tidur dan Perabotan di Pinggir Kamar

Posisikan Tempat Tidur dan Perabotan di Pinggir Kamar

Ada lagi nih tips simpel yang bisa kamu lakukan untuk menciptakan kesan luas di kamar tidurmu yang sempit. Coba deh geser semua perabotan ke pinggir kamar. 

Dengan menggeser tempat tidur dan perabotan ke pinggir, kamu akan menciptakan area tengah yang lebih kosong. Hal ini akan membuat kamar terlihat lebih leluasa dan memberikan ruang yang cukup untuk beraktivitas. 

12. Rutin Membersihkan dan Membereskan Kamar

Rutin Membersihkan dan Membereskan Kamar

Sudah mencoba segala tips menata kamar sempit, tapi masih saja kamar terasa pengap? Mungkin solusinya terletak pada kebiasaan membersihkan dan merapikan kamar. Jangan remehkan pentingnya kebiasaan ini, karena dengan kamar yang rapi, suasana akan menjadi lebih nyaman dan menyegarkan. 

Jangan lupa menyapu dan mengepel lantai kamar, membersihkan debu yang menempel di perabotan, serta merapikan tempat tidur setiap hari. Dengan melakukan rutinitas pembersihan ini, kamu akan merasakan perbedaan yang signifikan dalam udara dan suasana kamar tidurmu. Jadi, mulai sekarang, jadikan membersihkan dan merapikan kamar sebagai kebiasaan yang tidak boleh kamu lewatkan!

13. Pilih Kamar dengan Jendela ke Luar

Pilih Kamar dengan Jendela ke Luar

Bagi kamu yang tinggal di kamar kos dengan ukuran yang terbatas, jangan khawatir! Kamu bisa mengatasi hal tersebut dengan cara sederhana. Pilihlah kamar kos yang memiliki jendela langsung ke luar ruangan, bukan jendela yang menghadap ke koridor bangunan. 

Jendela yang menghadap ke luar ruangan selain berfungsi sebagai ventilasi udara, juga mampu menciptakan ilusi ruangan yang lebih luas. Jadi, jangan lupa memilih kamar kos dengan jendela yang tepat agar kamar tidur sempitmu terlihat lebih nyaman dan lega.

14. Pilih Warna dan Pola Karpet yang Tepat

Pilih Warna dan Pola Karpet yang Tepat

Kamu ingin menambahkan karpet di dalam kamar? Tentu saja boleh, tapi kamu harus memilih warna dan pola karpet yang tepat agar tidak membuat ruangan terlihat semakin sempit. Warna netral dan motif garis kecil yang berulang bisa membantu menciptakan ilusi ruangan yang lebih luas. 

Namun, jika kamu ingin tampil beda, karpet etnik dengan motif unik juga bisa menjadi pilihan. Seperti contoh pada gambar di atas, motif etnik dapat membuat kamar terlihat lebih menarik dan cocok dipadukan dengan tema desain tropis modern.

15. Pilih Sprei dengan Motif Polos

Pilih Sprei dengan Motif Polos

Coba deh, gunakan seprei dengan motif polos atau motif sederhana pada kasurmu biar tampilannya lebih simpel. Selain itu, jangan pakai perabotan yang bermotif di kamar sempitmu supaya terlihat lebih luas. 

Dengan begitu, suasana kamar tidurmu akan terasa lebih tenang dan terorganisir. Kamu juga bisa menambahkan sentuhan pribadi dengan dekorasi simpel yang tidak memakan banyak ruang. 

Penutup

Menata kamar tidur sempit sederhana memang memerlukan sedikit kreativitas dan strategi. Namun, dengan menerapkan beberapa tips sederhana seperti membersihkan kamar secara teratur, menggeser perabotan ke pinggir kamar, menggunakan ranjang dengan ketinggian rendah, dan memilih seprei dengan motif polos atau sederhana, kamu bisa menciptakan kamar tidur yang lega dan nyaman meski dengan ukuran yang terbatas. Yuk, coba terapkan tips-tips ini dan nikmati tidur yang nyenyak di kamar tidur kamu!

***

Itulah pembahasan mengenai Menata Kamar Tidur Sempit Sederhana.

Semoga artikel ini bermanfaat, ya.

Simak beragam artikel menarik lainnya hanya di

shariagreenland.co.id/blog/

Kalau kamu sedang cari rumah yang insyaAllah Halal sesuai Syar’iy, beberapa Perumahan Sharia Green Land bisa jadi pertimbangan terbaik.

Kami akan selalu #AdaBuatKamu untuk memberikan pilihan properti terbaik yang syar’iy insyaAllah membawa berkah.

Article written by Hasannudin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LOGO resmi SHARIA GREEN LAND
Sharia Green Land merupakan Developer Properti yang telah berdiri sejak 12 Februari 2015. Memiliki visi besar untuk membangun kawasan islami bagi masyarakat muslim. Tidak hanya menyediakan hunian untuk tempat tinggal. Namun juga kawasan islami diharapkan mampu memberikan ketenangan hati. Karena rumah lebih dari sekedar tempat tinggal.
Kenali Lebih Jauh

Mau mendapatkan informasi mengenai tulisan terupdate?

Silahkan isi form di bawah